Ilustrasi: Pixabay |
Kreativitas
tidak hanya dimiliki oleh orang-orang yang sedang bekerja di ranah industri
kreatif saja, namun juga wajib dimiliki semua orang agar dapat berkembang
menjadi lebih baik. Dengan meningkatkan kreativitas dapat membuat hidup kita
semakin mudah dan juga membaik dalam menyelesaikan masalah yang ada.
Kreativitas
bukan Cuma bakat sejak lahir, tetapi bisa dipelajari dan dikembangkan. Menjadi
kreatif kamu dapat memaksimalkan potensi yang kamu miliki. Menjadi kreatif itu
sangat menguntungkan tentunya. Dan kreativitasmu itu harus tetap dijaga dan
diasah. Berikut cara-cara ringan dalam mengasah kreativitas kamu.
Bergaul dengan teman yang kreatif
Bergaul
dengan orang-orng yang kreatif bisa menjadi sarana yang baik dalam meningkatkan
kreativitasmu. Berkumpul bersama mereka bisa menjadi wada kamu dalam
menyalurkan dan ide-ide cemerlangmu. Selain itu, mintalah juga saran maupun
kritikan dari mereka agar kamu bisa berkembang menjadi lebih positif.
Banyak membaca buku
Membaca
buku dapat meningkatkan kinerja otak. Buku juga merupaka gudang inspirasi bagi
kamu. Otak yang dilatih dengan membaca
buku dari kata demi kata dalam imajinasimu juga dapat melatih otakmu dalam
berpikir untuk memeahkan suatu masalah.
Bawalah buku catatan
Ide
kerap kali datang pada saat yang tidak diduga. Untuk mengantisipasi hal ini
kamu bisa menyiapkan buku catatan penting agar menjadi wadah ide yang belum
tersalurkan. Dan apabila kamu membutuhkannnya, kamu akan dengan mudah melihat
buku catatanmu.
Sensitif terhadap sekitar
Meningkatkan
kreativitas bisa juga dengan memperhatikan sekeliling kamu. Jadilah
orang yang peduli akan dunia di sekitarmu serta lihatlah dengan
detail kajadian di sekitar. Karena belajar itu bisa di mana saja, kapan saja,
dan dengan siapa saja. Maka lingkungan yang ada di sekitarmu
juga bisa menjadi guru yang baik dalam meningkatkan kreativitas.
Jadi diri sendiri
Dengan
mengenali diri sendiri, kamu akan lebih percaya diri dan lebih menyenangkan.
Selain itu jangan lupa bersyukur terhadap semua yang kamu miliki. Tirulah juga
kesuksesan yang ada disekitar mu sehingga kamu bisa menjadi lebih kreatif
karena memikirkan cara kesuksesan mereka.
Berlatih
Berlatih
dengan terus menerus dapat mengasah kreativitasmu jauh lebih cepat. Jangan
hanya kamu menumpuk ide yang ada dipikiranmu tanpa pernah mencoba untuk
merealisasikannya maka kreativitasmu tidak akan berkembang.
Mulailah dari sekarang
Meningkatkan kreativitas sangatlah penting. Terlebih apabila kamu tengah menghadapi masalah dalam kehidupan sehari-hari. Cara diata bisa kamu terapkan untuk membantu kreativitasmu meningkat.
0 Comments