Pariwisata telah ditetapkan Presiden RI sebagai Leading Sector di Indonesia, oleh karenanya seluruh Kementerian/Lembaga wajib untuk mendukung pengembangannya. Sektor pariwisata di Indonesia lebih unggul dibandingkan sektor lain dalam banyak hal, misalnya mampu menjadi penghasil devisa terbesar serta mampu menjadi yang terbaik di regional. Hal ini sangat dimungkinkan karena Indonesia memiliki potensi atraksi wisata, baik alam maupun budaya, yang sangat beragam dan berkelas dunia jika dikemas dengan baik.
Calendar of Events Wonderful 2019 yang terdiri dari 10 Top National Events dan 100 Wonderful Events tercipta atas prakarsa Presiden RI yang menginginkan agar Indonesia mempunyai event yang berkualitas dan berstandar internasional sehingga dapat menarik kunjungan wisatawan. Hal ini juga sejalan dengan tren berwisata kaum millenial saat ini yang sarat akan konten digital dan terbukti efektif dalam membantu mempromosikan suatu destinasi/event sehingga viral dan dikunjungi banyak orang.
Ratusan event dari 34 provinsi telah terpilih melalui kurasi yang ketat berdasarkan kriteria yang ditetapkan; yaitu harus mempunyai Creative Value, Commercial Value, dan Communication Value, serta CEO Commitment. Kriteria ini dimaksudkan agar masyarakat sekitar dapat turut serta menikmati direct impact dari terselenggaranya event tersebut, serta menumbuhkan rasa memiliki dan tanggung jawab menjaga keberlanjutannya.
Bali Spirit Festival
29 Maret - 5 April 2020
Bali Spirit Festival
menggambarkan konsep Hindu Bali tentang Tri Hita Karana, yaitu
keselarasan hidup dengan lingkungan spiritual, sosial, dan alam. Kegiatan
tahunan itu telah menyedot animo wisman dari lima benua yang berdampak dengan
meningkatnya perekonomian masyarakat Bali.
South China Morning Post bahkan memuat artikel tentang Bali
Spirit Festival masuk ke dalam lima besar festival yoga terbaik di dunia. Tak
hanya yoga, mereka juga bisa mengikuti acara musik, seminar, tari, hingga
pengembangan diri.
Gebyar Pesona Budaya Garut
7 April 2020
Tanpa banyak yang mengetahui,
Kabupaten Garut ternyata menyelenggarakan 123 kegiatan wisata pada 2019. Garut
yang kaya akan budaya, kesenian, dan wisata alam ternyata juga dipenuhi oleh
orang muda yang kreatif. Acara ini akan menampilkan kerajinan kulit, kain batik
bercorak khas Garut, serta parade tarian yang dibalut topeng dan kostum yang
khas.
Festival Tidore
7-12 April 2020
Tidore adalah salah satu pulau
bersejarah di Maluku Utara. Bukan hanya sarat dengan sejarah lokal, tapi juga
internasional. Di sini Museum Bahari Dunia dibangun sebagai bukti posisi
penting Tidore di sejarah maritim dunia. Festival Tidore penuh akan atraksi yang
menunjukkan kebesaran sejarah tersebut. Prosesi adat, parade kapal layar
tradisional, aksi pertunjukan teatrikal sejarah, pameran seni, karnaval, dan
seminar budaya, hingga masih banyak lagi.
Asia Afrika Festival 2020
Bandung, 11 April 2020
Mengenang peristiwa sejarah
Konferensi Asia Afrika pada 1955, pengunjung akan diajak menikmati suasana
harmoni budaya negara- negara Asia Afrika di Kota Bandung. Pengunjung bisa
merasakan kehangatan dan keakraban di antara negara-negara peserta. Festival
Asia Afrika bisa menjadi ajang liburan panjang di Bandung dan sekitarnya.
Krui Pro / World Surf League
Lampung, 15-20 April 2020
Bagi pencinta olahraga selancar,
Krui Pro tak mungkin dilewatkan. Apalagi, kegiatan tahunan itu termasuk dalam
kalender Liga Selancar Dunia. Banyak atlet selancar dunia terlibat dalam agenda
tersebut. Kehadiran mereka membuat kegiatan ini selalu seru untuk disaksikan,
apalagi media mancanegara turut mengekspos tentang jalannya perlombaan hingga
keindahan alam di Krui.
International Conference on
Science and Applied Science
Surakarta, 21 April 2020
Bertujuan untuk mempertemukan
para sarjana, peneliti dan pakar terkemuka dari berbagai latar belakang dan
area aplikasi dalam Sains. Penekanan khusus ditempatkan pada mempromosikan
interaksi antara sains teoretis, eksperimental, dan Ilmu Pendidikan, rekayasa
sehingga pertukaran tingkat tinggi di daerah dalam Matematika, Kimia, Fisika,
dan Biologi, dan semua bidang sains dan matematika terapan agar tercapai.
Hardfest Pesona Jatigede
Sumedang, 25-26 April 2020
Acara yang baru keempat kalinya
digelar ini merupakan perpaduan antara trail adventure dengan budaya
Sumedang. Acara ini sangat ditunggu para pencinta motor trail dan pecinta
budaya dari seluruh Indonesia. Tahun lalu, festival ini juga dimeriahkan oleh
300 ekor kuda Renggong dan tahun ini diharapkan akan lebih banyak lagi.
Seba Baduy
Banten, 29 April - 6 Mei 2020
Menikmati keeksotisan warga Baduy Dalam yang penuh kesederhanaan, seperti berjalan tanpa alas kaki dan tanpa menggunakan kendaraan bermotor. Masyarakat diajak ikut berjalan bersama warga Baduy Dalam dan warga Baduy Luar dari Lebak menuju Serang. Mereka akan menyerahkan hasil tani dan hasil bumi kepada Bapak dan Ibu Gede (Pemerintah) sebagai ucapan syukur sekaligus pesan kepada pemerintah untuk tetap menjaga kelestarian alam, hutan, dan lingkungan Gunung Kendeng, tempat masyarakat Baduy tinggal.
0 Comments