Ilustrasi: Pixabay

Tidak ada kata terlambat untuk memulai usaha. Mungkin itulah pepatah yang cocok untuk orang-orang yang ingin merambah ke dunia usaha. Umur bukan berarti faktor dalam menunda sebuah karir di bidang usaha. Seringkali faktor usia menjadi sebuah alasan untuk memulai usaha, entah itu karena terlalu tua, ataupun sebaliknya. Walaupun kamu sudah memasuki usia tua, bukan berarti peluang usaha kamu akan terhenti.

Jika kamu cermati, sebenarnya banyak para pengusaha yang justru memulai usahanya di usia tua. Memang, usia muda lebih memiliki waktu banyak untuk mengemban karir di bidang usaha. Akan tetapi, banyak juga orang-orang yang sukses pada saat memasuki usia senjanya. Berikut beberapa orang yang memasuki usia tua justru sukses saat menjadi pengusaha. Yuk simak.

Colonel Sanders

Foto: fox-cdn.com

Pria yang memiliki nama lengkap Harland David Sanders ini mungkin tidak asing bagi sebagian orang. Namanya baru santer ketika ia berhasil mendirikan Kentucky Fried Chicken (KFC). Sebelum sukses, dia telah malang melintang dalam berkarir. Mulai dari bidang asuransi, petani, pemadam kebakaran, pegawai kereta api, pegawai pom bensin, hingga operator.

Pada usia 60-an, ia baru memulai bisnis di bidang makanan. Dari sana, Sanders sukses mengembangkan resep ayam goreng yang nantinya kita kenal sebagai KFC. Hingga kini, KFC memiliki ribuan otlet di ratusan negara. Tak lupa, wajahnya juga abadi di setiap produk yang dijual oleh KFC.

Ray Kroc

Foto: entrepreneur.com

Ray Kroc sendiri merupakan pengusaha yang berhasil mengembangkan bisnis restoran ayam terbesar di dunia, yakni Mc Donalds. Sebelum merambah ke bisnis makanan, Ray hanyalah seorang penjual susu keliling. Saat memasuki usia 52 tahun, ia bertemu dengan Mc Donald bersaudara, yakni Maurice dan Richard. Ketika itu, dua orang ini tengah menjalankan bisnis restoran yang berada di San Bernandino, California.

Pertemuannya dengan dua Mc Donald bersaudara ini berhasil membuat hidupnya berubah. Ray menawarkan kepada mereka untuk mengembangkan bisnis tersebut ke berbagai daerah. Tawarannya pun disambut, Ray diizinkan untuk membantu perkembangan franchrise tersebut. Hingga pada akhirnya, Ray mampu untuk membeli restoran dan mengembangkannya ke seluruh dunia. Kini, McDonalds menjadi restoran besar di dunia dengan keuntungan mencapai U$5,5 miliar per tahunnya.

Wally Blume

Foto: mlive.com

Sebelum menjadi pengusaha, pekerjaan awal Wally Blume adalah satpam di sebuah perusahaan susu. Memasuki usia ke 57, Wally kemudian berhenti dari pekerjaan tersebut. Dia memilih untuk membangun sebuah perusahaan pribadi yang bergerak di bidang es krim. Pekerjaan lamanya ternyata mampu untuk mengembangkan usaha es krim dengan berbagai rasa. Salah satu produknya, Moose Tracks, sukses mendapatkan keuntungan mencapai U$80 juta per tahunnya.

Reid Hoffman

Foto: entrepreneur.com

Reid sempat mengenyam bangku kuliah di Stanford University. Namun, dia memilih banting stir ke dalam dunia entrepreneur. Tahun 2002, ia berhasil mendirikan LinkedIn, sebuah jaringan sosial. Perusahaan ini kemudian diresmikan pada saat ia berusia 43 tahun

Adolf Dassler

Foto: Pinterest

Sejak kecil, Adolf Dassler sangat menyukai pembuatan sepatu. Ia pun berlatih untuk membuat sepatu sejak masa kecilnya. Kerja kerasnya pun menuai hasil. Di usianya ke 49 tahun, Adolf berhasil mendirikan sebuah perusahaan sepatu ternama, Adidas. Ia baru sukses justru ketika teman-teman seangkatannya memilih untuk pensiun.

Nah itulah beberapa tokoh yang memulai usaha di usia tua. Untuk kamu yang sedang belajar usaha, jangan pernah menganggap usia adalah hambatan. Siapa tahu, kamu akan sukses di usia tua seperti mereka. Jangan takut menyerah ya!