Sumber: Pixabay

Usia 40 menjadi waktu di mana seseorang telah memasuki kondisi keuangan yang stabil. Di usia ini, orang-orang sudah mendapatkan gaji yang ideal dan telah terbiasa dalam menghadapi kondisi keuangan yang sulit. Jika di usia muda, jiwa sosialita masih bergejolak. Maka di usia 40 ini, kamu akan menyadari apa saja kebutuhan yang mesti diprioritaskan.

Namun, bukan berarti semua orang sudah mapan dalam usia ini. Bom waktu yang dinamakan kesalahan keuangan itu bisa saja meledak kapan saja. Untuk itulah, kamu memerlukan beberapa tips untuk mengatur keuangan saat memasuki usia ini. Apa sajakah itu? Yuk simak beberapa poin di bawah.

Atur Gaya Hidup
Usia 40-an merupakan usia yang sudah cukup matang dan menjadi masa ideal. Di sinilah momen untuk kamu dalam mengatur kembali gaya hidup yang berantakan. Berantakan di sini dimaksudkan bahwa kamu bukan lagi berada di usia muda yang tak memiliki tanggungan. Sudah waktunya untuk berhenti mengkonsumsi benda-benda yang tak penting, seperti jajan-jajan di kantor sewaktu yang pernah kamu lakukan di usia muda dulu.

Hentikan Semua Utang dan Fokus Lunasi Utang Jangka Panjang
Masa muda memang waktunya untuk kita bermewah-mewahan. Selalu mengikuti perkembangan zaman, beli gawai baru, beli baju, laptop, hingga barang-barang hedon lainnya. Di usia ini, sudah waktunya kamu mengurangi konsumsi update barang-barang macam itu.

Namun bukan berarti kamu sama sekali tidak membelinya ya, tapi sesuaikan dengan kebutuhan. Alangkah lebih bijak lagi apabila kamu sudah mulai melunasi utang jangka panjang yang sudah kamu ajukan, seperti membeli rumah maupun investasi.

Siapkan Dana Pendidikan untuk Anak
Kebutuhan akan pendidikan semakin lama semakin tinggi. Tak bisa dipungkiri, waktu akan selalu menyesuaikan dengan pendapatan kita. Oleh karenanya, jangan sampai kamu terlena dengan promosi dari para pedagang-pedagang online shop. Ingat, kamu sudah memiliki beban moral untuk meneruskan pendidikan kepada anakmu ke jenjang yang lebih tinggi.

Siapkan Dana Pensiun
Di usia ini, kamu sudah harus memikiran bagaimana kehidupan berjalan saat memasuki masa pensiun. Memang masih puluhan tahun lagi, tapi alangkah bijaknya jika kamu sudah mulai menyiapkannya dari sekarang. Di Indonesia, kamu bisa menjumpai layanan dana pensiun seperti Jaminan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, hingga Jaminan Pensiun.

Jaga Kondisi Kesehatan
Ingat, usia 40 bukanlah usia muda. Semakin panjang umur kita, maka semakin pendeklah ketahanan daya tubuh. Sewaktu muda, mungkin kamu bisa menjalani aktivitas hingga 15 jam sehari tanpa olahraga. Namun di usia ini, ketahanan tubuh kamu akan semakin berkurang. Jaga pola makan, sering-seringlah check up ke dokter apabila sudah mengalami masalah, dan mulai rutin berolahraga.

Itulah beberapa tips bagi kamu yang sudah memasuki usia 40. Usia ini sudah tidak muda lagi. Sudah waktunya untuk fokus menjalani masa depan. Semoga sukses.